Rabu, 09 Maret 2011

Diposting oleh imam setiawan

Seberapa efektif penggunaan bulletin, folder, leaflet, atau pamphlet sebagai alat komunikasi tertulis bagi orang dewasa?

Jawab :

bulletin, folder, leaflet, atau pamphlet merupakan alat komunikasi sederhana yang memiliki pengaruh bagi si penerima pesan (orang dewasa). Bentuk informasi tersebut memang berukuran kecil dan cenderung kurang menarik jika sepintas terlihat. Namun di balik itu semua terdapat efisiensi dari penggunaan media tersebut sebagai alat komunikasi suatu hal. Sama halnya seperti poster, untuk menarit minat pembaca bulletin, maka dibutuhkan sebuah desain dan tampilan luar yang menarik (eye catching).Dengan harga yang murah rasanya cukup efektif dan efisien digunakan sebagai bentuk komunikasi tertulis bagi orang dewasa.

Aturan penulisan dan sasaran komunikasi tersebut juga harus jelas. Penggunaan kata yang sederhana dan penuh persuasi akan meningkatkan atensi seseorang terhadap alat komunikasi tersebut. Gunakan kata-kata yang persuasi, cermat dan mengena. Gradasi warna yang serasi dengan tema yang akan disampaikan juga perlu diperhatikan. Dan yang terakhir, sesuaikan desain animasi dan kata-kata dengan ukuran media yang dimiliki. Sebelum di publikasikan pastikan telah dilakukan review kembali terhadap bulletin, folder, leaflet, atau pamphlet yang akan di sebarluaskan ke masyarakat umum.

Sumber : Suprijanto,H. (2007). Pendidikan orang dewasa; dari teori hingga aplikasi. Jakarta: Bumi Aksara.

0 komentar:

Posting Komentar

kotak ukhuwah


ShoutMix chat widget